Mengantuk termasuk hal yang wajar bagi semua orang, karena tidur merupakan kebutuhan vital manusia setiap hari. Sebagian orang menganggap jika mengantuk terjadi akibat waktu tidur yang kurang. Memang benar, namun bagaimana jika mengantuk sering muncul padahal Anda sudah tidur cukup? Ternyata, sering mengantuk meskipun sudah tidur cukup patut diwaspadai, karena bisa jadi pertanda adanya gangguan kesehatan pada tubuh Anda. Segera konsultasikan pada dokter Anda agar masalah sering mengantuk ini tidak menjadi masalah kesehatan yang serius.Hem, kira-kira apa sajakah gangguan kesehatan yang ditandai sensasi sering mengantuk? Untuk lebih jelasnya, simak enam jenis penyakit berikut ini :
Kurang darah/Anemia
Anemia seringkali ditandai rasa letih dan sering mengantuk. Kurang darah menyebabkan tubuh kekurangan zat besi, sel darah merah yang dibutuhkan untuk mengangkut oksigen ke jaringan tubuh. Akibatnya rasa mengantuk akan terus muncul sepanjang hari
Infeksi
Infeksi atau adanya peradangan dalam tubuh seringkali ditandai dnegan sensasi sering mengantuk dan letih. Karena itu, jika Anda mengalaminya, segera periksakan ke dokter untuk memastikan penyebab dan juga cara mengatasinya.
Gangguan jantung
Adanya gangguan pada jantung seringkali ditandai dengan sensai sering mengantuk. Hal ini akibat suplai oksigen ke jantung yang kurang maksimal, untuk itu jangan pernah abaikan gejala sering mengantuk, karena bisa jadi masalah kesehatan yang serius.
Diabetes
Penderita diabetes akan merasakan sensasi sering mengantuk akibat kadar gula darah yang tinggi dalam tubuhnya sehingga penggunaan insulin dalam tubuh tidak bekerja dengan optimal.
Gangguan tiroid
Rasa mengantuk, letih dan lesu sepanjang hari patut diwaspadai, karena bisa jadi merupakan pertanda gangguan tiroid. Hal ini terjadi akibat kinerja kelenjar tiroid yang tidak optimal sehingga metabolism tubuh menjadi lambat.
Dehidrasi
Sering mengantuk dan kelelahan bisa jadi akibat kekurangan cairan atau dehidrasi, karena itu segera waspadai dan penuhi asupan cairan agar tidak menjadi masalah kesehatan yang serius.
DepresiDepresi menyebabkan seseorang susah tidur dan emosi. Jika dibiarkan terus menerus, maka akan berakibat kelelahan dan sensasi sering mengantuk sepanjang hari.
Jika Anda mengalami sensasi sering mengantuk sepanjang hari tanpa sebab yang jelas, segera konsultasikan ke dokter agar segera diketahui penyebab pastinya.